Babinsa 03-0714/Getasan Kawal Penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Di Tengah Suasana Pandemi

    Babinsa 03-0714/Getasan Kawal Penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Di Tengah Suasana Pandemi
    Babinsa 03-0714/Getasan Peltu Winarto Didampingi Sekdes Batur Bapak Mudi Melaksanakan Monitoring dan Pendampingan Penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai Di Wilayah Binaan Desa Batur Kecamatan Getasan

    GETASAN- Guna kelancaran jalannya penyaluran bantuan, Babinsa 03-0714/Getasan Peltu Winarto didampingi Sekdes Batur Bapak Mudi melaksanakan monitoring dan pendampingan penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai di wilayah binaan desa Batur Kecamatan Getasan, kabupaten Semarang, Sabtu (22/05/2021).

    Bantuan yang disalurkan kali ini yaitu Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Pusat alokasi Bulan Mei berupa sembako kepada 541 Warga yang berhak menerima, selain melaksanakan pemantauan penyaluran bantuan, Babinsa juga sekaligus memantau kesadaran masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan Covid-19, terutama kedisiplinan pemakaian masker, cuci tangan pakai sabun dan jaga jarak pada saat pengambilan bantuan.

    Babinsa Peltu Winarto dalam kegiatan tersebut juga memberikan himbauan dan mengingatkan kepada seluruh warga yang hadir mengambil bantuan, ”Untuk selalu tertib dan patuh terhadap Protokol Kesehatan untuk bisa terhindar dari penularan virus Convit-19”.

    “Bantuan Pangan Non Tunai berupa sembako diantaranya berisi Beras.12 Kg, Telor 1 Kg, Ikan Lele 1 Kg, Jeruk 1Kg, Tahu 7 Biji yang diperuntukkan bagi warga masyarakat terdampak Covid-19 untuk memenuhi kebutuhan gizi dan nutrisi dalam menjaga kondisi tubuh tetap sehat”, paparnya.

    “Selama pendistribusian bantuan berjalan tertib dan lancar sesuai Prokes Covid-19, diharapkan bantuan berupa sembako ini dapat bermanfaat dan bisa meringankan beban kebutuhan masyarakat di tengah suasana Pandemi Convid-19, pungkasnya.

    (AGUNG)

    MABESAD Kodam Diponegoro Babinsa 03-0714 Getasan Kabupaten Semarang Pandemi Covid-19 BPNT Indonesia
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Batituud Bersama Satgas Covid-19, Kecamatan...

    Artikel Berikutnya

    Melalui Pendayagunaan Koramil Model, Kita...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Bakamla RI Berhasil Bantu MV Lena Alami Kerusakan Kemudi di Laut Natuna Utara
    Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Bagikan Alkitab dan Bacaan Rohani untuk Gereja GPIB di Sei Manggaris
    Jelang Pilkada Serentak, Panglima TNI dan Kapolri Hadiri Doa Bersama Lintas Agama di Semarang

    Ikuti Kami